Quantcast
Channel: evangelisasi – UCAN Indonesia
Viewing all articles
Browse latest Browse all 64

Para uskup Korea fokus pada kemiskinan selama Prapaskah

$
0
0

 

Andrew Kardinal Yeom Soo-jung dari Seoul, Korea Selatan,  dan para prelatus lain di Korea telah mengingatkan umat mereka perlu kehidupan doa dan mempraktek hidup miskin selama masa Prapaskah.

Umat Katolik di Korea, salah satu negara terkaya di dunia, harus memahami bahwa “doa adalah elemen penting untuk pengudusan umat serta untuk evangelisasi dunia,” kata kardinal dalam surat gembalanya.

Umat Katolik Korea harus berdoa untuk semua dan bagi mereka yang hidup di bawah kemiskinan dan penderitaan,” kata kardinal itu.

Mgr Hyginus Kim Hee-joong, uskup agung Gwangju mendesak umat untuk membangun “sebuah paroki yang mengalami persekutuan Trinitas serta dunia dipenuhi dengan kedamaian.”

Dia juga meminta umat beriman untuk berpartisipasi dalam evangelisasi dunia dan membawa  Gereja dalam pelayanan umat beriman.

Mgr  Thaddeus Cho Hwan-kil, uskup   Daegu mengatakan dalam surat gembalanya berjudul ‘Gereja Mendampingi orang termarjinal’ dan meminta umat Katolik untuk menjadi “benih evangelisasi dengan hidup miskin.”

Dia ingin mereka untuk mempraktekkan kemiskinan injili dalam pengaturan masing-masing dalam kehidupan, seperti disesak  Paus Fransiskus.

Para uskup lain juga mendesak umat beriman untuk datang lebih dekat kepada Tuhan melalui pembaharuan dari dalam diri dan  melakukan yang terbaik untuk mengajak sesama  mereka kepada Allah.

Sumber: ucanews.com

 


Viewing all articles
Browse latest Browse all 64

Trending Articles